Pj Wali Kota Kediri Suport Santri Qurma Peserta Seleksi Santri Berprestasi Qur’an Massive 2024

Kediri, KORANMEMO.CO – Pj Wali Kota Kediri Zanariah suport para santri yang tergabung dalam Qur’an Massive (Qurma) Kota Kediri, Jumat (28/6).

Para santri ini akan mengikuti Seleksi Santri Berprestasi Qur’an Massive 2024 di Ruang Joyoboyo Balaikota Kediri.

Read More

“Alhamdulillah tahun ini seleksi santri berprestasi Qur’an Massive dapat kembali diselenggarakan. Tujuannya untuk melatih mental, mengasah ilmu serta kemampuan yang telah diterima santri-santri Qurma sekaligus menambah keilmuan bagi para santri di bidang Al-Qur’an,” terang PJ Wali Kota Kediri.

Pj Wali Kota Kediri berharap seleksi ini nanti dapat memunculkan talenta-talenta yang siap mengikuti perlombaan MTQ di tingkat provinsi maupun nasional.

Santri yang mengikuti seleksi ini juga merupakan talenta yang dinilai baik dari masing-masing _spot_ Qurma.

“Para santri Qurma bisa mengikuti seleksi ini merupakan sebuah pencapaian yang hebat. Apapun hasilnya nanti, menang atau kalah tidak masalah, ” katanya.

Di akhir sambutannya, Pj Wali Kota Kediri juga menekankan selama 3 tahun program Qurma ini berjalan, beberapa santri Qurma ada yang sudah berhasil mendapat penghargaan dalam ajang perlombaan baik tingkat kota maupun provinsi.

Oleh karena itu, para santri yang saat ini mengikuti seleksi santri berprestasi, harus berusaha memberikan yang terbaik dan terus belajar untuk semakin percaya diri dan berani tampil.

***

Editor Achmad Saichu

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *