Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi Berharap Lomba Cipta Menu B2SA Bisa Kurangi Angka Stunting

Nganjuk, KORANMEMO. CO – Dalam rangka memperingati HUT ke-78RI, melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Perikanan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Nganjuk mengadakan Lomba Cipta Menu B2SA pada Kamis (10/08/2023) di Pendopo KRT Sosrokoesoemo.

Kegiatan ini di hadiri oleh Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi dan diikuti oleh 32 peserta Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Read More

Acara yang bertajuk “Beragam, Bergizi, Seimbang dan Aman” (B2SA) ini cukup meriah dimana para Kepala OPD bersama pasangannya menggunakan baju khas daerah.

Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi menjelaskan, selain lomba cipta menu, kegiatan ini juga untuk mengurangi stunting yang menjadi program prioritas nasional.

“Dengan adanya kegiatan ini sekaligus memberi arahan kepada masyarakat Nganjuk agar mempunyai midset makan ikan, sehingga nanti stunting bisa terkurangi, kemiskinan juga mulai turun 5,3 persen,” ujar Bupati Nganjuk Marhaen Djumadi.

Ia juga menambahkan bahwa kegiatan ini cukup positif karena bisa mengurangi angka stunting di Nganjuk.

Dengan memberi pengetahuan kepada masyarakat Nganjuk pentingnya makan ikan yang bergizi.

Sementara itu Yuni Marhaen Djumadi mengatakan dengan adanya lomba ini masyarakat bisa tau akan pentingnya makan ikan terutama ibu hamil

“Dalam lomba ini juga banyak aneka ragam makanan bergizi yang aman untuk kesehatan juga bisa mengurangi stunting di Kabupaten Nganjuk,” tandas Yuni

Ia juga berharap Nganjuk bisa juara umum dan mewakili tingkat Nasional.

Reporter Rio Hermawan
Editor Achmad Saichu

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *